11/10/2020 – God Leads His People

Bahan Alkitab: Exodus 13:17-15:21

Tanggal: 11/10/2020

Ringkasan:

Tuhan membawa bangsa Israel keluar dari perbudakan di Mesir untuk pergi ke tanah perjanjian, tanah Kanaan. Di tanah Kanaan bangsa Israel bisa menyembah Tuhan. Tuhan memimpin bangsa Israel dalam perjalanan ke sana. Pada siang hari Tuhan hadir dalam tiang awan berjalan di depan bangsa Israel. Pada malam hari Tuhan hadir dalam tiang api. Setelah beberapa waktu, bangsa Israel berhenti dekat Laut Merah.

Tuhan berfirman kepada Musa, “Sebentar lagi Firaun akan datang mengejar kalian. Tapi jangan takut, Aku membiarkan Firaun berubah pikiran karena Aku akan menunjukkan kemuliaanKu kepada seluruh orang Mesir supaya mereka tahu bahwa Akulah Tuhan.”

Waktu orang2 Israel melihat Firaun dan pasukannya sudah dekat maka sangat ketakutanlah orang Israel. “Firaun membawa semua pasukannya utk datang membunuh kita.” Mereka menangis dan mereka bilang kepada Musa “Mengapa kamu membawa kami keluar dari Mesir untuk mati di padang gurun? Lebih baik kami hidup jadi budak di Mesir daripada kami mati di padang gurun ini.” Tetapi Musa berkata kepada bangsa Israel, “Jangan takut. Hari ini kamu akan melihat keselamatan dari Tuhan sebab bangsa Mesir yang kamu lihat hari ini tidak akan kamu lihat lagi untuk selama2nya. Tuhan akan berperang untuk kamu dan kamu tidak perlu melakukan apa2.”

Tuhan berfirman kepada Musa, “Angkatlah tongkatmu tinggi dan ulurkan tanganmu ke atas Laut Merah dan belahlah airnya supaya bangsa Israel bisa berjalan di tengah-tengah laut di tempat kering.” Maka tiang awan yang tadinya berjalan di depan bangsa Israel sekarang bergerak ke belakang mereka dan tiang itu berdiri di antara tentara Mesir dan orang Israel. Awan itu membuat langit gelap dan malam itu bangsa Mesir tidak bisa mendekati bangsa Israel.

Tuhan menyuruh Musa mengangkat tangannya ke atas Laut Merah dan malam itu Tuhan mengirim angin yang sangat kencang bertiup dan memisahkan air menjadi dua belah sehingga orang Israel bisa berjalan di tengah-tengah laut di tempat kering. Orang Israel melihat bagaimana laut terbelah dan mereka terkejut dan terkagum-kagum.

Tentara Mesir terus mengejar orang Israel sampai ke tengah-tengah laut, Tuhan mengacaukan tentara orang Mesir dan membuat roda-roda kereta mereka tidak bisa berjalan. Maka orang2 Mesir ketakukan dan mereka berteriak, “Kita harus lari sekarang, kita berperang melawan Tuhan, kita pasti kalah.”

Tuhan berfirman kepada Musa, “Ulurkan tanganmu ke atas laut supaya air berbalik ke tempatnya” maka Musa mengulurkan tangannya dan air meliputi semua orang Mesir yg ada di tengah laut Merah dan mereka semua mati tenggelam. Hari itu Tuhan menyelamatkan orang Israel dari tangan orang Mesir. Orang Israel semua takut kepada Tuhan dan mereka percaya kepada Tuhan. Mereka tahu hanya Tuhan yang bisa melakukan mukjizat yang begitu luar biasa. Mereka memuji Tuhan menyanyikan lagu, bersyukur kepada Tuhan karena Tuhan sudah menyelamatkan mereka dengan begitu ajaib.

Ayat Hafalan:

Exodus 14:13b
Fear not, stand firm and see the salvation of the Lord which He will work for you today.

Guru:Fifi Maria